Pengumpulan data

Cimigo melakukan semua pekerjaan lapangan sendiri, kami tidak memberikan pekerjaan ini kepada pihak ketiga. Kami menjaga sampling frame dan tim tata kelola operasional yang kuat untuk mengatur dan mengeksekusi proyek dengan standar tertinggi.

Pengumpulan data

Etika dan perlindungan data

Cimigo patuh kepada kode etik ESOMAR saat menjalankan proyek dan mematuhi hukum setempat yang melindungi kerahasiaan data. Anda dapat melihat kebijakan kerahasiaan kami di website ini. Cimigo mematuhi Regulasi Perlindungan Data Umum (GDPR) dari Eropa bahkan saat standar ini lebih tinggi dari persyaratan setempat.

Tata kelola

Kepemimpinan tim operasional kami telah bersama kami sepanjang sejarah 20 tahun Cimigo berada. Kami mempunyai tim yang sangat berpengalaman, dan kami telah mengerjakan ribuan proyek dan berjuta wawancara.

Pewawancara Cimigo melewati proses pelatihan selama 2 hari dengan tes praktek. Saat di lapangan, satu tim yang terdiri dari 6 pewawancara dikelola oleh seorang pemimpin tim yang berpengalaman. Rasio pengawasan yang tinggi ini meningkatkan kualitas dan motivasi dari tim.

Kontrol Kualitas

Cimigo membangun kontrol kualitas melalui pelatihan pewawancara yang intensif, lokasi GPS, rekaman suara, observasi, pemeriksaan kembali, pemeriksaan di tempat, dan interogasi data. Laporan Cimigo mencakup analisis dari kontrol kualitas yang telah dilakukan dan tindakan yang telah diambil.

100% pengumpulan data digital

Cimigo menggunakan perangkat untuk mengumpulkan data dan lokasi GPS. Kemampuan ini meningkatkan baik kecepatan dan kontrol kualitas. Hal ini mengeliminasi kebutuhan untuk penginputan data secara manual, memberikan akurasi dan membantu kami untuk memberikan hasil yang lebih cepat. Dengan kemampuan untuk merekam wawancara (atau pertanyaan yang spesifik) jarak jauh, mengukur waktu pertanyaan, memvalidasi lokasi wawancara, mengunggah foto, dan melihat durasi wawancara, mekanisme kontrol kualitas menjadi sangat meningkat.

Jangkauan nasional

Cimigo mempunyai struktur kerja lapangan yang lebih luas dengan kantor yang berada di berbagai lokasi. Kami mampu untuk secara efisien untuk menjangkau konsumen dan mengumpulkan pendapat dan sikap mereka dengan cara yang cepat dan hemat biaya.

Desk research

Desk research sering menjadi bagian yang penting dari suatu pendekatan seperti yang bisa terlihat dari layanan eksplorasi pasar (market exploration), intelijen bisnis (business intelligence) and route to market. Researcher dari Cimigo akan mengembangkan desk research dengan survei kuantitatif utama dan pendekatan kualitatif.

 

Survei kuantitatif

Cimigo akan merekomendasikan kombinasi pendekatan yang terbaik untuk membantu klien membuat keputusan yang lebih baik dan lebih matang.

Survei panel daring

Cimigo telah membangun komunitas daring yang unik dengan anggota aktif sebanyak 340.000 orang. Anggota bergabung karena mempunyai ketertarikan pada topik yang sama, dan ribuan anggota baru direkrut setiap bulannya.

Sports for men

Cimigo menjalin hubungan dengan komunitasnya dengan konten di seputar topik yang spesifik. GÓC BÌNH LUẬN merupakan komunitas daring untuk fans olahraga. Komunitas ini merupakan tempat bagi mereka yang suka olahraga untuk dapat mendengarkan dan berbagi ilmu dan pengalaman dalam komunitas olahraga.

Motherhood for women

GÓC LÀM MẸ merupakan komunitas daring untuk para ibu. Komunitas ini merupakan tempat bagi para ibu untuk saling mendengarkan dan berbagi pengetahuan serta pengalaman dalam kehidupan keluarga mereka.

  • Situs web untuk mengelola aktivitas anggota, konten, permainan, polling, survei, dan hadiah.
  • Laman fan di Facebook untuk berinteraksi dengan anggota dengan membagikan artikel yang menarik dan mengadakan permainan mini.
  • Group Facebook untuk anggota dapat berbagi dan berkomunikasi satu dengan yang lain.
    Undangan survei daring dikirimkan kepada peserta untuk memenuhi kriteria dasar, untuk menjawab pertanyaan skrining. Peserta yang memenuhi syarat akan melanjutkan untuk mengisi survei daring (biasanya dilengkapi di ponsel pintar). Anggota juga akan diundang untuk bergabung ke dalam focus group menurut kuota yang diperlukan untuk umur, gender, kelas ekonomi, dll.

 Cimigo juga membangun komunitas berbasis konten yang merupakan hak milik klien. Hubungi kami untuk mempelajari bagaimana kami dapat membangun komunitas yang unik dan menjadi hak milik brand Anda.

Survei wawancara pribadi

Cimigo mempunyai struktur kerja lapangan yang luas dengan kantor cabang di berbagai daerah. Kami mampu untuk secara efisien meraih konsumen untuk mengumpulkan opini dan sikap mereka dengan cara yang cepat dan hemat biaya.

Cimigo menggunakan perangkat untuk mengumpulkan data dan lokasi GPS. Kemampuan ini meningkatkan baik kecepatan dan kontrol kualitas. Hal ini mengeliminasi kebutuhan untuk penginputan data secara manual, memberikan akurasi dan membantu kami untuk memberikan hasil yang lebih cepat. Dengan kemampuan untuk merekam wawancara (atau pertanyaan yang spesifik) jarak jauh, mengukur waktu pertanyaan, memvalidasi lokasi wawancara, mengunggah foto, dan melihat durasi wawancara, mekanisme kontrol kualitas menjadi sangat meningkat.


Uji penggunaan dalam rumah

Studi uji penggunaan dalam rumah dilakukan secara langsung maupun daring melalui video call. Produk akan dikemas secara aman sebelum didistribusikan ke rumah responden. Masukan yang tepat waktu akan dikumpulkan lewat ponsel pintar.

Baik untuk deterjen cuci, ritual kecantikan, susu anak, atau pemasak nasi, Cimigo akan merekrut konsumen yang ditargetkan dalam segmen yang sudah diidentifikasikan untuk menggunakan produk tersebut di rumah. Peserta ini akan tidak menggunakan produk yang biasa mereka gunakan dan menggunakan serta mengevaluasi produk Anda, kemudian memberi masukan melalui video, gambar, dan jawaban terhadap pertanyaan dalam aplikasi seluler kami setelah (dan seringkali, saat) penggunaan.

Uji penggunaan dalam rumah penting dalam banyak kategori dimana pengalaman dapat berubah dengan penggunaan yang terus-menerus, yang disebabkan oleh saturasi, kebosanan, atau saat penggunaan yang berbeda.

Tes lokasi pusat (central location test)

Biasanya dilakukan untuk uji sensorik, baik untuk buah apel, nasi, saus, minuman, permen, sepeda motor, atau mobil. Cimigo akan merekrut konsumen yang ditargetkan dalam segmentasi yang telah diidentifikasi untuk mengunjungi fasilitas pengujian in-house dimana dalam lingkungan yang bisa dikendalikan (tanpa branding dan konsisten secara protokol pengujian, suhu, alat penyajian, paparan stimulus, proses, dll) mereka dapat mencoba produk dan kami dapat mengumpulkan masukan melalui wawancara dan wawancara mendalam (in-depth interview).

Dari mulai makanan dan minuman sampai ke produk personal care, baik jika produk Anda mudah digunakan atau membutuhkan persiapan yang kompleks, tim khusus kami yang terdiri dari spesialis uji produk akan mendesain dan mengerjakan pendekatan terbaik untuk memenuhi pembanding produk atau tujuan pengembangan.

Studi tes lokasi pusat (Central location test) dilakukan di tempat yang luas dan terang. Cimigo menggunakan partisi kelas medis dan protokol higienis yang ketat akan memastikan keamanan dari tim riset dan konsumen. Kami mempunyai pantry khusus dan area penyiapan produk yang diawasi oleh pengawas yang berpengalaman. Timbangan, termometer, dan alat lainnya digunakan untuk memastikan penyajian produk yang konsisten. Penyimpanan, pendinginan, dan opsi tampilan tersedia untuk uji kemasan untuk memastikan produk Anda ditunjukkan persis sama seperti bagaimana konsumen Anda akan menemukannya di toko.

Pengumpulan data dengan ponsel pintar

Aplikasi OnMobile Cimigo mengumpulkan data untuk diari konsumen, masukan dari lapangan, atau mengaudit. Ponsel ini memungkinkan untuk memberikan nuansa yang lebih terjaga, selalu on, dan pribadi untuk diari, pembelanja rahasia, masukan di lapangan, retail audits, dan studi geo-lokasi.

Survei telepon

Cimigo mempunyai tempat wawancara melalui telepon di berbagai kota. Kami mempunyai kapasitas untuk melakukan sampai dengan 1.200 wawancara per hari. Semua wawancara direkam untuk kebutuhan kontrol kualitas. Survei telepon biasanya digunakan untuk polling, pengalaman pelanggan, masukan terhadap event, mengingat iklan, pembelanja rahasia (mystery shopping) dan audit harga.

Pendekatan kualitatif

Cimigo mempunyai moderator yang handal dengan pengalaman menangani berbagai kategori, grup target, serta area eksplorasi dan pengembangan. Kami akan merekomendasikan kombinasi pendekatan terbaik untuk membantu klien mengambil keputusan yang tepat.

Komunitas wawasan daring 

Komunitas yang dibangun secara tersendiri yang membantu Anda untuk berinteraksi dengan pelanggan untuk engagement jangka pendek atau panjang, mengumpulkan wawasan kehidupan nyata secara langsung, melalui aplikasi seluler dari komunitas.
Imersi yang mendalam di kehidupan peserta melalui perangkat yang “selalu on” untuk memberikan:

Komunitas daring berkumpul secara spesifik untuk riset kualitatif, komunitas ini diadakan dalam platform seluler pribadi dimana peserta mendiskusikan topik dan memberikan respon terhadap stimulus serta tugas menggunakan aplikasi ponsel pintar yang khusus. Kriteria peserta, jumlah segmen, lama dari engagement, serta topik diskusi dibangun khusus untuk menjawab tujuan usaha Anda.

Peserta direkrut dan dikurasi dengan seksama untuk mendapatkan engagement maksimal. Manfaat terutama dari komunitas wawasan daring seluler (online mobile insight community) termasuk:

  • Respon yang “Langsung”, saat itu juga untuk konteks berdasarkan kesempatan yang lebih baik.
  • Wawasan yang lebih dalam menggunakan beberapa panggung atau studi longitudinal selama beberapa minggu atau bahkan bulan.
  • Komunitas ini cukup fleksibel untuk beradaptasi dengan topik dan ide yang terus berubah, dan memampukan dialog yang kaya didukung dengan foto, video, dan contoh daring.
  • Topik akan dijawab dalam waktu menit dari sejak inspirasi muncul atau saat ada isu yang mendesak.
  • Semua akan dikelola dengan ahli dan dipandu oleh researcher Cimigo yang berpengalaman.

Cimigo membangun komunitas berbasis konten untuk kepemilikan klien. Hubungi kami untuk belajar bagaimana kami dapat membangun komunitas yang unik dan khusus untuk brand Anda.

Etnografi

Cimigo percaya bahwa pendalaman etnografi akan memberikan wawasan kualitatif terhadap kehidupan konsumen, tekanan dalam hidup mereka, serta penggunaan produk dan layanan secara mendalam. Anda dapat mengikuti secara langsung atau melalui tayangan langsung dengan terjemahan simultan. Kombinasi dari pengamatan dan penyelidikan lanjutan yang mendalam telah terbukti efektif. Untuk mencapai hasil ini, Cimigo menggunakan etnografi dalam TrendTours dan program inovasi.

Wawancara mendalam (in-depth interviews)

Wawancara mendalam (in-depth interviews) seringkali menjadi bagian yang tak terpisahkan dari eksplorasi pasar, intelijen bisnis (business intelligence) dan program inovasi. Wawancara termoderasi satu per satu digunakan untuk mengenali tren, titik kesenangan dan ketidaksukaan, pekerjaan konsumen untuk diselesaikan, kebutuhan dan ruang dimana mereka kurang dipenuhi, motivasi, serta hambatan. Semua ini dilakukan untuk menemukan kesempatan yang bisa dimanfaatkan oleh brand.

Focus group discussions

Focus groups merupakan cara yang efisien untuk melakukan eksplorasi pasar di saat awal untuk mengerti perilaku serta sikap konsumen yang dibutuhkan untuk mengevaluasi dan mendapatkan ide konsep serta komunikasi. Ini merupakan salah satu alat di dalam kotak berisi semua alat kualitatif.

Wawasan biasanya akan terungkap lebih baik melalui pengamatan etnografi dibandingkan mendengarkan konsumen mencoba rasionalisasi perilaku mereka ketika bersama kelompok sebaya.

Cimigo mempunyai beberapa fasilitas focus group di lokasi kami dengan fasilitas untuk mengawasi yang dilengkapi dengan perangkat perekam dan streaming berkualitas tinggi. Diskusi grup atau wawancara jarak jauh juga dapat dilakukan dengan bantuan Zoom yang diadakan dengan bahasa setempat dilengkapi dengan terjemahan simultan.

Kontrol Kualitas

Cimigo menjaga kontrol kualitas terhadap manajemen dan tim secara independen. Ketelitian ini dikombinasikan dengan protokol kontrol kualitas yang 100% transparan. Laporan kami mencakup analisis dari kontrol kualitas yang telah dilakukan sehingga klien kami dapat yakin bahwa data yang dikumpulkan akan mendatangkan hasil dan rekomendasi yang terpercaya dan sah.

Ketelitian kontrol kualitas

Sistem operasi dan tim pelatihan kami selalu merekrut dan melatih pewawancara. Program pelatihan selama dua hari ini mencakup:

Pewawancara akan diberikan briefing mengenai survei secara detail dan mereka harus melakukan pilot internal dan eksternal. Wawancara pertama akan diawasi dan mereka harus lulus kriteria kualifikasi untuk dapat bekerja dalam proyek Cimigo. Klien yang sangat peduli akan kualitas pengumpulan data dapat berpartisipasi dalam proses ini dan bisa mengawasi (serta mempunyai kuasa veto untuk menolak pewawancara).

Pewawancara di lapangan akan diperiksa di tempat serta diawasi secara tiba-tiba. Selain itu, tim yang terpisah juga akan secara acak mengunjungi ulang 20% dari peserta untuk menguji kualitas dari wawancara tersebut. Staf kontrol kualitas di kantor akan memeriksa lokasi GPS, durasi wawancara, durasi pertanyaan, dan secara acak mendengarkan 20% dari file audio. File audio ini biasanya mencakup pertanyaan spesifik yang dapat bermasalah, seperti stimulus yang kompleks, atribut yang dirotasi, atau pertanyaan terbuka.

Saat suatu kesalahan teridentifikasi, 100% dari wawancara yang telah dilakukan oleh pewawancara tersebut akan diperiksa sebelum diterima (atau ditolak) ke dalam sampel terakhir.

Data kemudian akan divalidasi lebih lanjut menggunakan algoritma untuk menentukan penyimpangan diantara pola jawaban peserta.
Proses ini 100% transparan, laporan kontrol kualitas kami dibagikan dengan klien dan kami menyediakan analisis dari semua proses kontrol kualitas yang dilakukan.
Pendekatan pengumpulan data yang berbeda akan mempunyai perbedaan lainnya dalam kontrol kualitas yang dilakukan.

Kontrol kualitas wawancara daring

Kontrol kualitas dilakukan melalui kontrol internal dan validasi pihak ketiga yang independen. Respon yang tidak sah akan dikeluarkan dari sampel dan responden akan dikeluarkan dari komunitas.

  • Memvalidasi waktu untuk melengkapi survei dan pertanyaan spesifik.
  • Konsistensi jawaban dari seluruh pertanyaan dan survei.
  • Validitas demografi di seluruh survei.
  • Keterlibatan dalam pertanyaan terbuka.
  • Respon yang linear terhadap pertanyaan berskala.

Kontrol kualitas kecerdasan buatan (artificial intelligence) pihak ketiga yang independen menggunakan Clean ID yang memakai 30 bendera forensik (forensic flags) untuk menentukan kemungkinan penipuan dalam jawaban survei.

Kontrol kualitas untuk rekrutmen kualitatif

Merekrut target yang tepat untuk focus group kualitatif, wawancara mendalam (in-depth interviews), dan imersi etnografi sangat penting untuk memaksimalkan interaksi konsumen yang terbatas. Hal ini berarti target yang direkrut haruslah yang terbuka untuk berbagi dan dapat mengartikulasikan pikiran mereka. Tim kontrol kualitas Cimigo memastikan peserta memenuhi kriteria rekrutmen yang telah ditentukan sebelumnya dengan pengecekan 100% baik di lapangan maupun di tempat. Kami menyimpan database foto untuk memastikan peserta yang sama tidak mengikuti proyek lanjutan.

Kontrol kualitas wawancara pribadi 

Kualitas dari data yang dikumpulkan 100% berkorelasi dengan kualitas analisisnya. Wawancara pribadi dalam setiap pendekatan wawancara akan melalui kontrol kualitas yang ketat.

Kontrol kualitas tes lokasi pusat (central location tests)

Peserta dalam tes lokasi pusat (central location tests) biasanya direkrut dari rumah dan dibawa ke fasilitas pengujian in-house pada jadwal yang sudah ditentukan sebelumnya. Kontrol kualitas terjadi sebelum tanggal pengujian di rumah peserta dan juga di hari pengujian.

Survei telepon

Semua wawancara direkam untuk kebutuhan kontrol kualitas. Selain itu, satu pengawas akan mendengarkan telepon yang dilakukan oleh 6 operator secara acak untuk memberikan masukan kualitas secara langsung dan untuk memberikan dukungan kepada pewawancara.

Fasilitas

Cimigo mempunyai fasilitas in-house untuk focus groups dan pengujian produk.

Focus groups

Pengujian produk